Serius Ngga Mau Download? 3 Kegunaan Aplikasi Dana ini dijamin Bikin Hidup Tambah Mudah!

Serius Ngga Mau Download? 3 Kegunaan Aplikasi Dana ini dijamin Bikin Hidup Tambah Mudah!

Logo aplikasi dana -Disway-Pinterest

DISWAYJOGJA.ID - Menyimpan uang tunai dengan jumlah besar ke dalam dompet akan cukup memberatkan terlebih bila sedang berpergian.

Tak hanya itu, membawa uang dalam jumlah tidak sedikit, seringkali memunculkan rasa khawatir akan keamanan uang tersebut. Takut bila terjatuh, di copet, atau beberapa hal lain yang tidak diinginkan.

Nah, kabar baiknya rasa khawatir tersebut sudah bisa ditangani lewat kehadiran layanan dompet digital yang memudahkan kita untuk menyimpan uang dan bertransaksi secara virtual.

Apa Itu Aplikasi DANA?

Salah satunya adalah Dana. Dana merupakan salah satu aplikasi dompet digital yang dirancang untuk memudahkan transaksi secara non tunai, baik online maupun offline. Karena berbasis digital, pengguna bisa melakukan transaksi di manapun dengan lebih praktis, cepat, dan keamanan yang tetap terjamin.

Untuk menggunakannya, pengguna hanya perlu mengunduh aplikasi Dana di play store maupun appstore. Jangan lupa untuk registerasi, dan yang paling penting adalah mengisi saldo.

Saldo Dana bisa di isi melalui kartu kredit, debit, transfer bank, minimarket atau mitra-mitra terdekat. 

Kegunaan Aplikasi DANA

Bukan tanpa sebab jika kini banyak orang mempercayakan aplikasi dana sebagai alternatif transaksi elektronik.

Dengan berbagai kegunaannya, dana hadir untuk mempermudah si pengguna dalam melakukan transaksi, tanpa harus membawa banyak uang. 

Nah, berikut berbagai kegunaan aplikasi dana yang wajib kamu tahu

1. Bayar Berbagai Tagihan

Setiap bulan tentu kita diharuskan untuk membayar tagihan. Baik itu tagihan air, listrik, telepon, asuransi, BPJS kesehatan, internet, dan masih banyak yang lain. 

Melalui dana, pengguna bisa membayar semua tagihan itu secara online. Menarik!

2. Beli Pulsa / Paket Internet Handphone 

Sekarang, tidak perlu ke konter untuk isi ulang pulsa atau membeli paket internet.

DANA menyediakan layanan isi ulang pulsa yang bisa pengguna lakukan cukup dari rumah. Cocok banget buat kaum mager!

BACA JUGA:Tak Perlu Mengantre, Ini 2 Cara Mudah Membuka Rekening Mandiri Secara Online!

3. Belanja di Berbagai Mitra Offline

Tahukah kamu, Dana bekerjasama dengan berbagai mitra offline sehingga kamu bisa melakukan metode pembayaran secara non tunai.

Untuk bertransaksi, kamu hanya perlu memberikan nomor handphone kepada penjual. Seringkali banyak promo-promo menarik jikalau kamu membayar melalui dana

4. Investasi

Ingin berinvestasi? DANA solusinya. Hebatnya, kamu bisa berinvestasi mulai Rp50 ribu saja loh, dan hasilnya relatif menguntungkan.

 

Fitur pada Aplikasi DANA

Dana terdiri dari dua fitur utama yakni dompet digital dan Kirim & Minta dana. Untuk dompet digital memiliki 5 menu dengan fungsinya masing-masing.

Ada dana pemium, kemudian menu Top Up untuk mengisi saldo. Ada Simpan Kartu Bank untuk dengan menghubungkan kartu ke aplikasi dana. Selanjutnya ada Tarik Saldo dan menu Bayar untuk kegunaan transaksi maupun penarikan. Sementara, fitur Kirim & Minta merupakan menu untu mengiriman dan menerima 

BACA JUGA:Butuh Pinjaman Cepat? Berikut 10 Rekomendasi Aplikasi Pinjol dengan Izin OJK! Mudah dan Terpercaya

Perlu diketahui dana telah mendapatkan izin dan memenuhi standar ketentuan dari Bank Indonesia (BI). Aplikasi ini bekerja sama dengan bank nasional seperti Bank BCA, Bank Mandiri, BRI, BNI, CIMB Niaga, dan lain-lain.

Dana juga sudah terintegrasi dengan sistem Kependudukan Catatan Sipil (Dukcapil) Kementerian Dalam Negeri sehingga pengguna bisa melakukan pendaftaran dan verifikasi akun DANA hanya dalam waktu beberapa detik.

Sampai sini masih mikir 2 kali untuk unduh aplikasi dana? yuk segera nikmati segala kemudahan yang ditawarkan!

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: