5 Daftar Aliran Sesat Paling Berbahaya yang Pernah Ada, Nomor 5 Paling Terkenal!
--
DISWAY JOGJA - Aliran sesat yang ada di Gegerkalong, Bandung tengah menjadi perbincangan. Ada yang mengimbau warga sekitar Gegerkalong untuk berhati-hati saat berada di luar rumah karena ada kerumunan yang disebabkan Aliran sesat.
Selain itu, disebutkan pula bahwa peristiwa sesat yang mencurigakan tersebut pernah terjadi sebelumnya saat Covid-19.
Sementara itu, dalam video pemujaan yang diduga aliran sesat di Gegerkalong Bandung, terekam aktivitas sekelompok orang. Tak jelas apa yang dilakukan, yang jelas terlihat sekelompok orang sedang menari di sebuah ruangan dengan latar cahaya berwarna merah.
Tidak cuma di Bandung, di dunia ini terdapat beberapa kelompok aliran sesat atau satanisme yang cukup berbahaya. Berikut ulasannya :
1. Aum Shinrikyo
Didirikan sekitar pertengahan 1980-an, Aum Shinrikyo terkenal karena menyerang sistem kereta bawah tanah Tokyo dengan gas Sarin pada 1995, menewaskan 12 orang dan melukai lebih dari 5.000 orang.
Keyakinan kultus ini sering digambarkan sebagai gabungan bermacam aspek destruktif dari berbagai agama. Sebagian pengikutnya mengira mereka sedang belajar mengembangkan kekuatan supernatural lewat kultus ini, sedangkan yang lainnya malah menjadikannya sebagai kesempatan untuk melawan materialisme Jepang.
2. Peoples Temple
Pendeta Jim Jones menggagas paham Peoples Temple atau Kuil Rakyat yang tujuannya membantu para tunawisma, pengangguran, dan orang sakit dari berbagai ras.
Namun sejumlah mantan anggota aliran ini mengklaim terjadi tindak pelecehan yang meluas di dalam grup. Untuk menghindari kelompoknya diawasi publik, Jones membentuk koloni di hutan Guyana.
Ketika seorang anggota kongres mengunjungi komune dengan tiga jurnalis untuk menyelidiki klaim pelecehan tersebut, mereka ditembak dan dibunuh saat mencoba pergi. Setelah penembakan, 913 anggota aliran ini, termasuk ratusan anak-anak, tewas setelah meminum Flavor Aid yang diracuni.
3. Branch Davidians
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: