Demokrat, Nasdem dan PKS Berkoalisi Sebut Bakal Usung Anies-AHY?

Demokrat, Nasdem dan PKS Berkoalisi Sebut Bakal Usung Anies-AHY?

Ketua Umum(Ketum) Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)-Istimewa/Disway.id- --

JAKARTA, DISWAYJOGJA.ID - Partai Demokrat mempertimbangkan untuk mencalonkan nama Anies Baswedan dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai calon presiden dan calon wakil presiden dalam Pilpres 2024.

Juru Bicara Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra mengatakan mendapat informasi dari lembaga survei jika Anies dan Ketua Umum(Ketum) Partai Demokrat AHY dipasangkan menjadi hasil tertinggi.

"Kami mendapat banyak informasi lembaga-lembaga survei yang bicara kalau Anies-AHY hampir tanpa tanding," katanya di Gedung DPP Partai Demokrat, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis 29 September 2022.

BACA JUGA:Iptu FA Ditemukan Meninggal di Kamar Hotel, Diduga Serangan Jantung, tapi Polisi Kompak Tutup Mulut

Meski begitu, hal tersebut masih didiskusikan Partai Demokrat bersama dua calon partai koalisi, yaitu Partai NasDem dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

"Kami fokusnya masih pada kriteria mana yang pas dengan semangat perubahan dan perbaikan," ungkapnya.

Selain mengedepankan semangat bakal capres dan wapres, pihaknya mengaku membahas elektabilitas tokoh untuk memenangkan Pilpres 2024.

"Apakah Mas AHY, Anies-AHY, atau opsi lain ya sudah yuk buka saja, kami terbuka dengan semua opsi." tandasnya.

BACA JUGA:Amnesty International Desak Kapolri Usut Peretasan Data Najwa Shihab, Ada Dugaan Keterlibatan Oknum Polisi?

Diketahui sebelumnya, Partai Keadilan Sejahtera disebut akan umumkan koalisi dengan beberapa partai untuk Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden 2024.

Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai PKS, Mardani Ali Sera mengatakan PKS akan berkoalisi dengan Partai Nasional Demokrat (Nasdem), Partai Demokrat.

"Kita dengan Nasdem dan Demokrat dekat sekali," katanya kepada Wartawan disway.id.

Menurutnya, akhir tahun 2022 ini rencananya koalisi tersebut akan diresmikan. 

BACA JUGA:Wisata Paling Hits di Magelang Bernama Silancur Highland: Berawal dari Gardu, Kini Pesonanya Boleh Diadu

"Proses ini perlahan bertahap. Tetapi harapan kami akhir 2022 sudah ada kerangkanya. Nanti diumumkan dengan majelis syuro. Tetapi kita akan menimbang mana yang paling sesuai dengan Indonesia di 2024," ungkapnya.

Menurutnya, ketiga partai tersebut kini sedang proses penyatuan persepsi visi dan misi untuk bersama.

"Lebih cepat lebih baik. Tetapikan prosesnya menyatukan dua partai susah. Kalau kami kan tiga dengan Nasdem dan Demokrat," tandasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: disway.id