Kronologi Lengkap Kecelakaan Mobil Hajar 10 Sepeda Motor di Kasihan Bantul

Kronologi Lengkap Kecelakaan Mobil Hajar 10 Sepeda Motor di Kasihan Bantul

Salah sepepda motor korban tabrakan beruntun di Bantul pada Selasa (20/9). Foto: Humas Polres Bantul --

BANTUL, DISWAYJOGJA.ID - Sebuah kecelakaan beruntun mobil Honda Brio menabrak sepuluh sepeda motor dan sepeda kayuh terjadi di Dusun Mrisi, Tirtonirmolo, Kasihan, Bantul DIY, Selasa 20 September 2022 sekitar pukul 15.00 WIB.

Kronologi kejadian bermula saat pengemudi mobil berinisial SCM (53) seorang seniman melaju dari arah utara ke selatan dengan kecepatan sedang.

Menurut Kasi Humas Polres Bantul Iptu I Nengah Jeffry Prana Widyana, sesampainya di TKP mobil tersebut menabrak pengendara sepeda motor dan pengayuh sepeda.

BACA JUGA:Siswa SD Asal Purworejo Meninggal Setelah Tenggelam di Kolam Renang Bantul

"Kemudian oleng ke kanan menabrak dua sepeda motor yang melaju dari arah selatan dan oleng ke kiri menabrak enam sepeda motor dari arah utara yang berada di depannya," jelas Iptu Jeffry.

Saat kejadian salah satu ban mobil dengan nomor polisi AD 8867 DJ itu pecah, tetapi pengemudi tetap melaju.

"Tetap melaju ke arah selatan, tetapi diberhentikan oleh warga," imbuhnya.

Akibat kecelakaan beruntun itu, sejumlah pengendara sepeda motor mengalami luka dan sepeda motor mengalami kerusakan.

BACA JUGA:Sosiolog UGM: Sanksi Oknum TNI Todongkan Pistol di Tol Jagorawi Harus Transparan

Kemudian, pengemudi Honda Brio telah diamankan polisi untuk dimintai pertanggungjawabannya.

Iptu Jeffry mengimbau kepada pengguna jalan di sekitar Pabrik Gula Madukismo itu untuk konsentrasi dan mengurangi kecepatan sebab keadaan jalanan yang sempit.

Di samping itu, rute tersebut selalu ramai dilewati saat jam-jam sibuk.

"Oleh karena itu kami mohon untuk bijak dalam berkendara untuk keselamatan diri dan orang lain," pungkasnya.

BACA JUGA:Ratusan KK di Gunungkidul Masih BAB di Jamban Cemplung

Sebelumnya, Polres Bantul memastikan tidak ada korban jiwa dalam tabrakan tersebut.

"Korban tidak ada yang meninggal. Rumor bahwa ada korban yang meninggal adalah bohong," kata Iptu I Nengah Jeffry, Kasi Humas Polres Bantul, Rabu 21 September 2022.

Menurut dia, belasan pengendara sepeda motor dan penumpangnya terluka akibat kecelakaan lalu lintas.

Mereka telah dibawa ke RS PKU Muhammadiyah dan RS Panembahan Senopati Bantul sesaat setelah kejadian.

"Korban mengalami luka dan dirawat di rumah sakit. Kami turut berduka cita atas kejadian yang menimbulkan banyak korban luka ini," ujarnya.

BACA JUGA:Ini 4 Program Kerja Sama yang Ditawarkan Sultan HB X ke Bank Dunia

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat, Palang Merah Indonesia (PMI) dan sukarelawan yang telah membantu mengangkut korban ke rumah sakit.

Kasus tersebut sudah ditangani oleh Satuan Laka Polres Bantul dan masih dalam penyelidikan. Namun, korban masih dirawat di rumah sakit dan belum bisa diwawancarai.

"Pengemudi mobil sudah diamankan, tetapi masih dalam keadaan syok dan belum bisa dimintai keterangan," katanya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jpnn.com