Pengacara Baru Bharada E Dipolisikan, Deolipa Yumara: Pencemaran Nama Baik Melalui Media Elektronik

Pengacara Baru Bharada E Dipolisikan, Deolipa Yumara: Pencemaran Nama Baik Melalui Media Elektronik

Mantan pengacara Bharada E, Deolipa Yumara-kompas tv-tangkapan layar youtube--

JAKARTA, DISWAYJOGJA.ID - Deolipa Yumara mempolisikan pengacara baru Bharada E, Ronny Talapessy atas dugaan pencemaran nama baik.

Deolipa yang eks kuasa hukum Richard Eliezer alias Bharada E itu tidak terima Ronny Talapessy menyebutnya sibuk menggung hingga tidak fokus menangani kasus yang menimpah Bharada E.

Laporan itu diterima Polres Jakarta Selatan dengan nomor polisi B/1950/VIII/2022/SPKT Polres Metro Jakarta Selatan/Polda Metro Jaya tertanggal 16 Agustus 2022 pukul 18.35 WIB.

BACA JUGA:Sosok Mantan Pengacara Bharada E yang Kerap Tampil di TV, Mau Tahu Arti Nama Deolipa?

BACA JUGA:Kesaksian Pak Sutarman saat Diajak Ikut Penyelidikan Timsus Polri di Rumah Ferdy Sambo di Magelang

"Tempat kejadian di Jakarta Selatan perkara pencemaran nama baik melalui media elektronik, terlapornya adalah Ronny Talapessy sarjana hukum, korbannya adalah Deolipa Yumara," ujar Deolipa Yumara kepada wartawan di Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa 16 Agustus 2022.

Deolipa merincikan setidaknya ada 3 ucapan Ronny Talapessy yang dinilai sebagai pencemaran nama baik di media elektronik.

Pertama disebut kebanyakan menggung. Yang kedua bikin si Bharada Eliezer tidak tenang. Ketiga kebanyakan konferensi pers saat lagi penyidikan.

"Tiga itu saya dituduh bikin Bharada Eliezer tidak tenang, yang kedua sibuk manggung, yang ketiga konpers," ujar Deolipa Yumara.

BACA JUGA:KPK akan Verifikasi Laporan yang Diterima soal Dugaan Suap Ferdy Sambo

BACA JUGA:Hotman Paris Trending di Twitter Gegara Cuitan Siap bantu Karyawan Alfamart

Dia mengatakan, selama jadi pengacara Bharada E, tersangka merasa senang dan nyaman.

Dia menganggap pernyataan Ronny yang mengatakan Bharada Eliezer tak tenang dengan sikapnya tidaklah benar.

"Pertama bikin Eliezer nggak tenang, ya saya kan namannya saya manusia, anda kalau saya ngobrol model gini anda tenang nggak sih? Tenang nggak kalau saya ngobrol begini? kan tenang kan," kata Deolipa.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: fin.co.id