Hati-hati, Modus Penipuan Pemesanan Makanan, Kantor Koramil di Sleman Ini jadi Sasaran

Hati-hati, Modus Penipuan Pemesanan Makanan, Kantor Koramil di Sleman Ini jadi Sasaran

SLEMAN (Disway Jogja) - Penipuan dengan modus pemesanan nasi kotak dengan mencatut institusi Tentara Nasional Indonesia (TNI) terjadi di wilayah Kabupaten Sleman. Padahal kesatuan tersebut tidak melakukan order apapun.

Adalah Koramil 04/Tempel yang termasuk bagian Kodim 0732/Sleman menjadi salah satu sasaranya.

Sertu Slamet Kuat selaku Babinsa Lumbungrejo mengatakan kejadian berlangsung saat memasuki Bulan Ramadan 2022 ini. Diduga pelaku dengan iseng sengaja mengatasnamakan identitas Koramil Tempel untuk melakukan pemesanan paket menu nasi kotak.

"Kejadian yang pada minggu lalu, Kantor Koramil Tempel menjadi sasaran percobaan penipuan, pelaku mengatasnamakan institusi kami seolah-olah kami memesan sejumlah nasi kotak, Alhamdulillah tidak jadi kena karena yang punya warung langsung saya hubungi melalui telpon," terang Slamet kepada, Selasa (12/4/2021) pagi.

Dikatakannya, belakangan modus serupa juga dilakukan oleh pelaku dengan menyasar Kantor Koramil 03/Turi.

"Kami imbau kepada warga yang memiliki usaha mohon berhati-hati apabila menerima pesanan, bila perlu dimintai uang di depan, jika cukup bukti kami pun tak segan-segan akan membawa kasus seperti ini ke jalur hukum karena jelas mencoreng institusi TNI," ujar dia.

Terpisah, Kapolsek Tempel Kompol Topo Subroto mengimbau kepada masyarakat agar berhati-hati dan tidak mudah percaya terhadap modus penipuan mengatasnamakan salah satu pejabat, institusi atau kantor tertentu.

"Bila dapat pesen supaya diimbau kroscek ke nomor telpon yang dikenal diinstitusi tersebut atau langsung menghubungi Babinkantibmas atau Babinsa biar ditanyakan atau dicek dulu," imbaunya. (wrj)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: