Menjelajahi Kawasan Maritim di Wisata Pantai Bugel Kulon Progo, Dengan Panorama Alam dan Gelombang Besar

Senin 20-01-2025,12:45 WIB
Reporter : Alfin Ananda
Editor : M. Fatkhurohman

YOGYAKARTA, diswayjogja.id-  Selain Bali Yogyakarta juga menjadi satu tempat di Indonesia yang terkenal dengan destinasi wisata pantainya, salah satunya yakni wisata Pantai Bugel yang berada di Kabupaten Kulon Progo.

Jogja dikenal dengan beragam destinasi wisatanya, namun Jogja juga memiliki pantai-pantai indah yang patut dikunjungi dan salah satunya adalah wisata Pantai Bugel yang terletak di Kabupaten Kulon Progo.

Wisata pantai Bugel Kulon Progo adalah salah satu permata tersembunyi Yogyakarta, menyajikan keindahan alam yang masih sangat alami dan mempesona.

Wisata pantai bugel ini sangat cocok untuk kamu yang ingin menyegarkan pikiran dari segala rutinitas harian di kota, salah satu hal yang menarik dari pantai ini adalah memiliki panorama alam indah dengan gelombang pantai yang besar.

BACA JUGA : Pantai Bugel Destinasi Wisata Awal Tahun Yang Cocok untuk Menyegarkan Pikiran, Surganya Para Sunset Hunters

BACA JUGA : Daya Tarik Pantai Trenggole Bagi Pecinta Hidangan Laut Segar

Berikut Fakta Menarik Pantai Bugel:

1.Suasana Alam

Wisata air memiliki suasana alam yang masih asri dengan pepohonan cemara yang tumbuh di sisi pantai dan pasir besi bertekstur kasar, ada alasan khusus mengapa pasir di Pantai ini mengandung besi. 

Dulunya pantai ini adalah tempat penambangan besi penambangan besi ini lambat laun memengaruhi pasir yang ada di pantai, sehingga pasirnya pun menjadi sedikit kasar karena mengandung besi.

2.Ciri Khas Pantai

Salah satu ciri khas dari pantai ini adalah gelombang lautnya yang besar dan saking besarnya gelombang laut di pantai ini, tidak banyak nelayan yang menggunakan daerah Pantai ini sebagai jalan pulang. 

Gelombangnya yang tinggi tak terkendali serta angin kencang akan membuat perjalanan pulang nelayan menegangkan, maka dari itu para wisatawan yang datang ke Pantai ini dilarang bermain dan berenang terlalu jauh dari tepi pantai.

3.Pasir Hitam

Salah satu daya tarik utama Pantai ini adalah pasirnya yang berwarna hitam dan pasir hitam ini diyakini memiliki khasiat kesehatan, seperti meningkatkan aliran darah dan meredakan pegal-pegal setelah beraktivitas.

Pantai ini juga dikenal dengan deretan pohon cemara yang rindang, memberikan kesan teduh dan nyaman bagi para pengunjung dan pemandangan alam yang asri menambah pesona Pantai Bugel sebagai tempat yang menenangkan.

Kategori :