Pesona Pantai Nguluran Tempat Liburan Akhir Tahun Gunungkidul, Pesona Laut yang Terpampang dari Teras Kaca

Selasa 31-12-2024,13:27 WIB
Reporter : Alfin Ananda
Editor : M. Fatkhurohman

Bukan hanya memiliki tebing yang mampu berdiri kokoh, di pinggiran tebing juga terdapat beberapa spot wisata yang cukup ekstrem, terdapat teras kaca yang berada menjorok ke arah laut.

Anda bisa membayangkan rasanya berdiri di atas tebing dan curam, dengan hamparan pemandangan laut, serta hempasan ombak di bawahnya dan teras Kaca Pantai ini, sudah sangat viral di media sosial.

BACA JUGA : Wisata Terbaru 2024 Pantai Jogja, Wajib Dicoba Karena Pesonanya Super Estetik

BACA JUGA : 5 Penginapan Murah Terdekat Wisata Pantai Jogja, Tawarkan Spot indah Tenangkan Pikiran

5.Wahana Bermain

Selain spot teras kaca masih banyak lagi spot yang tersedia di tempat liburan akhir tahun ini seperti Jogja Swing, dengan bermain ayunan di atas tebing menghadap ke laut. 

Wahana ini akan menguji adrenalin pengunjung karena ayunan ini berada di atas tebing, selain itu juga ada beberapa spot lain yang tidak kalah menarik.

6.Teras Kaca 

Spot utama dan paling ikonik teras Kaca memberikan kamu kesempatan untuk berfoto dengan background Samudera Hindia yang luas, keunikan spot ini terletak pada lantai kaca yang super bening, membuatmu seakan-akan mengapung di atas laut. 

Kejernihan kaca ini memungkinkan kamu untuk melihat langsung ke bawah, di mana ombak dan air laut biru terlihat jelas dan hasil foto di sini dijamin bakal jadi bintang di feed Instagrammu.

BACA JUGA : Wisata Terbaru 2024 Gunungkidul, Pesona View Pantai Jogja Dari Ketinggian

BACA JUGA : Wisata Terbaru 2024 Pantai Jogja, Pemandangan Pasir Putih Dengan Air Jernih Eksotis

7.Tiket Masuk

Untuk tiket masuk tempat liburan akhir tahun ini terjangkau banget, dengan hanya Rp 10.000, kamu sudah bisa menikmati semua keindahan yang ditawarkan. 

Untuk parkir tarifnya juga ramah di kantong, Rp 3.000 untuk motor dan Rp 5.000 untuk mobil. 

  • Tiket Masuk Teras Kaca Pantai Nguluran Rp10.000,- 
  • Parkir motor dua Rp3.000
  • Parkir mobil         Rp5.000
  • HTM Foto Teras Kaca Rp20.000 
  • HTM Foto Giant Chair Rp10.000 
  • HTM Foto Becak Terbang Rp10.000 
  • HTM Foto Jogja Swing Rp50.000 
  • HTM Foto Fly Gliding Rp30.000
  • HTM Foto Glass Boat Rp30.000
Kategori :