Solusi Pengembangan Usaha Paling Tepat, Simak 5 Keuntungan KUR Bunga Terjangkau Dari Bank BRI

Rabu 15-05-2024,09:24 WIB
Reporter : Penta Daniel Pratama
Editor : Syamsul Falaq

DISWAY JOGJA - Dalam upaya mendorong pengembangan UMKM, sebagian dari masyarakat menggunakan layanan KUR bunga terjangkau.

Di luaran sana sudah banyak layanan KUR bunga terjangkau dari beberapa Bank ternama yang menawarkan pencairan super cepat dan cicilan rendah.

BACA JUGA : Butuh Dana Besar, Simak Syarat dan Langkah Pengajuan KUR Bunga Terjangkau Bank BJB

Salah satu yang cukup menjadi populer adalah KUR bunga terjangkau milik Bank BRI dimana memiliki beragam keunggulan yang menarik.

KUR bunga terjangkau Bank BRI tak hanya memberikan proses pengajuan mudah, namun cicilannya juga rendah serta limit pinjaman yang tinggi.

Jenis Pinjaman KUR Bank BRI

Program KUR BRI 2024 menawarkan 4 jenis pinjaman, baik yang tanpa agunan maupun menggunakan agunan. 

Bagi yang mengajukan pinjaman tanpa agunan, mereka bisa memperoleh hingga maksimal 100 juta melalui fasilitas KUR Super Mikro dan KUR Mikro.

Limit maksimal pinjaman KUR Super Mikro adalah 10 juta, sementara KUR Mikro mencapai 100 juta. 

BACA JUGA : Bisa Ajukan Hingga Rp200 Juta, Simak Daftar Lengkap Plafon Kredit KUR Bunga Terjangkau Bank Mandiri

Sedangkan untuk pinjaman dengan menggunakan agunan, tersedia pada KUR Kecil dengan limit 100 sampai 500 juta.

Nasabah KUR Super Mikro dikenai bunga sebesar 3% per tahun, sementara nasabah KUR Mikro dikenai bunga sebesar 6% per tahun. 

Durasi cicilan maksimal adalah 3 tahun untuk kredit modal kerja dan 5 tahun untuk kredit investasi.

Untuk memudahkan proses pengajuan pinjaman, calon nasabah dapat mengaksesnya secara online melalui website kur.bri.co.id atau langsung mengajukan di kantor BRI terdekat.

Keuntungan Layanan KUR Bank BRI

Kategori :