DISWAY JOGJA - Jika Kamu sedang berkunjung ke kawasan Puncak, cobalah untuk mampir ke wisata terbaru 2024 Taman Wisata Matahari yang punya pesona memukau.
Objek wisata terbaru 2024 Taman Wisata Matahari ini berada persis di sebelah kiri Jalan Raya Puncak yang ditandai dengan adanya gerbang wisata berukuran lebar.
Wisata terbaru 2024 di kawasan puncak ini bisa jadi referensi Kamu untuk berlibur bersama sahabat ataupun keluarga karena memiliki banyak wahana menarik.
Sebelum berkunjung, Kamu bisa menyimak ulasan dibawah seputar wisata terbaru 2024 Taman Wisata Matahari dari lokasi hingga daya tariknya.
Daya Tarik Taman Wisata Matahari
Taman Wisata Matahari tentunya punya daya tarik yang sangat memukau untuk para wisatawan yang datang, diantarnya adalah sebagai berikut.
1. Wahana Wisata Air
Wahana air selalu menjadi favorit di setiap taman rekreasi. Di TWM, tersedia beragam wahana wisata air yang dapat dinikmati oleh pengunjung, di antaranya:
- Water Park.
- Bumper Boat.
- Paddle Boat.
- Perahu Dayung Naga.
- Perahu Karet.
- Perahu Kayak.
- Speed Boat.
- Sepeda Air.
- Perahu Naga dan lain-lain.
Penting untuk dicatat bahwa pengunjung dapat menggunakan wahana Perahu Karet dan Perahu Dayung Naga secara gratis.
BACA JUGA : Treking ke Wisata Terbaru 2024 Gunung Butak: Tampilkan Sabana Indah Membuat Hati Bahagia, Cek Infonya Disini
Hal ini karena wahana-wahana ini sudah termasuk dalam harga tiket masuk TWM. Sedangkan untuk mengakses Water Park, pengunjung hanya akan dikenai biaya sebesar Rp.30.000.
Bagi pengunjung remaja dan dewasa yang mencari pengalaman olahraga air atau petualangan, TWM juga menawarkan Paket Wisata Arung Jeram Ciliwung dengan harga yang terjangkau.
2. Wahana Petualangan
Selain Wahana Wisata Air dan Wahana Permainan, Taman Wisata Matahari menawarkan beragam Wahana Wisata Petualangan yang memungkinkan Kamu dan keluarga menjalani pengalaman petualangan yang seru.
Wahana-wahana petualangan ini mencakup Flying Fox, Motor ATV, Wara Wiri, Padamoto, Green Car, dan Kereta Safari.