DISWAY JOGJA - Saat bulan Suci Ramadan datang, sebagai seorang muslim selalu mempunyai keinginan untuk lebih fokus ibadah. Seperti menjauhi amalan yang membatalkan puasa.
Saat menjalankan ibadah puasa, sebenarnya bukan hanya sekedar menahan diri dari rasa lapar dan haus, namun juga menahan diri dari amalan yang membatalkan puasa.
Puasa sebenarnya untuk menahan hawa nafsu pada diri sendiri, banyak amalan yang membatalkan puasa yang harus dihindari. Untuk itu, kamu perlu tahu amalan yang membatalkan puasa apa saja, agar nantinya kamu bisa lebih waspada dan menghindari.
BACA JUGA : 4 Rekomendasi Minuman Sederhana Paling Favorit yang Cocok Untuk Menu Berbuka Puasa, Bikin Adem Tenggorokan!
Berikut 5 amalan yang membatalkan puasa. Apa saja? Yuk simak!
1. Berjimak pada siang hari
Berhubungan badan suami dan istri termasuk ke dalam amalan yang membatalkan puasa. Jika hal tersebut tetap dilakukan pada siang hari di bulan ramadhan dan saat berpuasa, maka harus membayar kifarat.
Kifarat adalah cara yang harus dilakukan seseorang untuk menutupi atau meleburkan dosanya.
Adapun kifarat yang harus dilakukan adalah memerdekakan seorang budak atau hamba sahaya, jika tidak mampu boleh diganti dengan puasa selama 2 bulan berturut-turut. Jika masih tidak mampu, boleh diganti dengan memberikan makanan kepada 60 orang fakir miskin.
2. Sengaja memasukkan sesuatu ke dalam mulut
Seperti makan dan minum yang dilarang ketika sedang berpuasa. Hanya memasukkan sedikit saja sudah membatalkan puasa.
Namun, jika kamu hanya mencicipi makanan ketika memasak tapi tidak menelannya, tidak akan batal. Hal yang membuat puasa batal adalah saat seseorang menelan sesuatu.
3. Muntah yang disengaja
Pernah merasakan lemas dan hilang kendali tubuh? Jika iya, biasanya akan merasakan mual yang tidak bisa ditahan. Dalam hal ini kamu diperbolehkan memuntahkannya, daripada harus menahannya yang akan berakibat fatal.
Kamu tidak perlu mengganti puasa, dengan catatan muntahannya tidak tertelan kembali. Kamu juga boleh melanjutkan berpuasa, selagi merasa mampu dan tidak sakit.