TEGAL , DISWAYJOGJA - Nailul Author dan Aulin Ahda resmi terpilih menjadi Duta Kampus Universitas Panca s akti Tegal (UPS) 2024 . Terpilihnya kedua mahasiswa itu setelah dalam Grand Final yang diselenggarakan di Aula Kampus II UPS, Jalan Perintis Kemerdekaan, Kamis (29/12 /2023 ) lalu, diumumkan sebagai Juara I mengungguli finalis lainnya yang berasal dari berbagai Fakultas.
Author yang berasal dari Program Studi Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik dan Aulin dari Program Studi Bimbingan Konseling Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan akan melanjutkan tugas Duta Kampus ups sebelumnya, yaitu Agus Sunarto (Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik) dan Nadia Pasha (Fakultas Ekonomi dan Bisnis). BACA JUGA:Kembangkan Potensi, UPS Kerja Sama dengan Universitas Kristen Maranatha Peserta Pemilihan Duta Kampus sebelumnya menjalani berbagai tes meliputi tes ket e rampilan, kecakapan, keahlian dan bakat , sehingga akhirnya terpilih 16 finalis yang lolos ke Grand Final. Para finalis menjalani masa karantina untuk mendapatkan pembekalan materi mulai dari brand evolution hingga beauty class, serta pemahaman yang mendalam tentang mental health. Mereka juga diajarkan untuk menguasai kemampuan modeling, memahami etika dalam berperilaku di atas panggung, serta public speaking. BACA JUGA:2 Mahasiswa PBI FKIP UPS Tegal Dilepas ke Thailand Rektor UPS Dr Taufiqulloh MHum menyampaikan selamat kepada semua finalis. Siapapun yang terpilih menjadi Duta Kampus UPS akan diberi penghargaan berupa beasiswa perbulan selama satu tahun ke depan sampai terpilih Duta Kampus selanjutnya. Rektor berharap seluruh peserta Pemilihan Duta Kampus menunjukan performa dan bakat terbaiknya. “ Saya sudah mengamati sejak dari karantina dan 16 finalis inilah yang terbaik . Duta Kampus akan mengikuti setiap kegiatan kampus dan menjadi representasi kampus keluar, ” ucap Rektor. BACA JUGA:Mau Pakai Livin Paylater Mandiri? Simak Tips serta Simulasi Cicilannya Disini! Dalam perhelatan akbar tersebut Panitia Pemilihan Duta Kampus UPS 2024 menunjuk juri-juri yang memiliki kapasitas dan tidak diragukan lagi prestasinya sesuai bidangnya masing-masing . Juri-juri yang didatangkan dari kalangan akademisi dan praktisi. Dari akademisi adalah Yanti Puji Astuti MM dan praktisi yakni Dira Rahmatika SPd MA dan Oky Horison. BACA JUGA:UPS Kota Tegal Sabet Terbaik III Abdidaya PPK Ormawa 2023 Adapun untuk Juara II Pemilihan Duta Kampus UPS 2024 yaitu Kristono ( Program Studi Ilmu Hukum Fakultas Hukum ) dan Ayu Fadila (Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis) . Juara III Rafif Rizqulloh (Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis) dan Meilani Putria (Program Studi Ilmu Hukum Fakultas Hukum). BACA JUGA:UPS Tingkatkan Publikasi Internasional Dosen, Adakan Workshop Penulisan Artikel IlmiahDuta Media Sosial Balqis Fashayu (Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis), Duta Persahabatan Anisa Hanan (Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis), Busana Terbaik Nikmah Turrizki ( Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis), serta Duta Intelegensia Lukman Hakim (Program Studi Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. (*)