6 Daftar Harga HP Lipat Samsung Beserta Spesifikasinya Dari Seri Z Flip Hingga Z Fold Terbaru

Kamis 23-11-2023,17:12 WIB
Reporter : Azah Ilma Nuryana
Editor : Azah Ilma Nuryana

Galaxy Z Flip, yang diluncurkan pada tahun 2020, menawarkan layar Full HD+ Super Amoled berukuran 6,7 inci yang dapat dilipat menjadi dua bagian. 

Di bagian cover, terdapat dua kamera utama dengan lensa wide 12MP dan ultra-wide 12MP. Ketika layar dibuka, ponsel ini juga memiliki kamera selfie resolusi 10MP.

Samsung menggunakan chipset Snapdragon 855 Plus untuk Galaxy Z Flip ini. Untuk konfigurasi memori, hanya tersedia satu opsi yaitu 8GB RAM dengan memori internal sebesar 256GB. 

Harga HP Lipat Samsung Galaxy Z Flip saat ini berkisar antara Rp 9 jutaan hingga Rp 15 jutaan.

BACA JUGA:5 Rekomendasi HP Samsung Harga 3 Jutaan Speak Dewa

3. Samsung Galaxy Z Flip4 5G (Harga 14 Jutaan)

Galaxy Z Flip4 5G hadir dengan layar utama Dynamic AMOLED 2X berukuran 6,7 inci yang memiliki kemampuan Adaptive Refresh Rate mulai dari 1-120Hz. 

Di bagian depan, terdapat layar cover Super AMOLED 1,9 inci dengan resolusi 512x260 piksel.

Untuk performa, Samsung membekali ponsel ini dengan chipset Snapdragon 8+ Gen 1 yang dipadukan dengan RAM 8GB. Tersedia tiga pilihan memori, yaitu 128GB, 256GB, dan 512GB. 

Sebagai tambahan, terdapat dua kamera belakang, ultra-wide 12MP dan wide-angle 12MP, serta kamera depan 10MP untuk selfie.

Keunikan dari Galaxy Z Flip4 5G adalah layarnya yang dapat ditekuk pada berbagai derajat, sehingga pengguna tidak perlu menggunakan tripod saat membuat konten. M

menurut situs resmi Samsung, Harga HP Lipat Samsung Galaxy Z Flip4 5G dijual Rp 13.999.000 untuk varian memori 128GB, Rp 14.999.000 untuk 256GB, dan Rp 16.999.000 untuk konfigurasi penyimpanan tertinggi 512GB.

BACA JUGA:Harga Hp Samsung M34 5G, Ini lah Hp Samsung M Series Terbaru 2023!

4. Samsung Galaxy Fold2 (Harga Rp 18 Jutaan)

Generasi kedua dari seri Z Fold ini dilengkapi dengan Qualcomm Snapdragon 865+ dan RAM sebesar 12GB. Layarnya memiliki ukuran 7,6 inci dengan refresh rate 120Hz, sementara layar cover-nya seluas 6,2 inci. 

Samsung Galaxy Z Fold2 hadir dengan tampilan yang gagah dan mewah, dilengkapi dengan lima kamera, termasuk 10MP Cover Camera, 10MP Front Camera, dan Rear Triple Camera yang terdiri atas 12MP Ultra Wide, 12MP Wide-angle, dan 12MP Telephoto.

Kategori :