Rekomendasi HP OPPO Paling Awet Tahun 2023

Rabu 08-11-2023,16:45 WIB
Reporter : Irfa Khunainah
Editor : Irfa Khunainah

DISWAY JOGJA- Ada banyak merek Ponsel yang hadir dengan baterai tahan lama, salah satunya yaitu OPPO. Beberapa Hp Oppo ini banyak memiliki keunggulan dengan daya tahan baterai yang baik.

Handphone saat ini sudah menjadi kebutuhan setiap orang. Karenanya ada banyak produk Hp yang tiap tahunnya mengeluarkan jenis dan model baru yang disesuaikan dengan kebutuhan banyak orang.

HP dengan baterai dan kapasitas besar ini tentunya banyak dicari, karena itu Oppo juga mengeluarkan banyak produk dengan kapasitas baterai yang besar hingga awet pada saat digunakan.

Artikel ini akan memberikan informasi terkait rekomendasi Hp Oppo yang paling awet untuk Anda. Simak hingga akhir ya.

BACA JUGA:6 Keunggulan Oppo Find N2 Flip, Perhatikan Hal-Hal Ini sebelum membeli!

Berikut ini beberapa rekomendasi Hp Oppo yang paling awet tahun 2023.

1. OPPO Reno7

Rekomendasi Hp Oppo paling awet di tahun 2023 yang pertama ada Oppo Reno7 yang mengusung tampilan bodi yang sederhana dengan bodi rata dan ramping serta memiliki tekstur di bagian belakang, serta sertifikasi IPX4 sehingga membuatnya tahan terhadap percikan air.

Kapasitas baterai Oppo Reno7 ini yaitu 5000 mAh sehingga memiliki daya baterai yang tahan lama. Ketahanan Hp ini didukung oleh chipset yang digunakan yaitu Snapdragon 680. Dengan dibekali fitur fast charging 33 W agar tidak memakan waktu terlalu lama ketika proses pengisian daya.

Selain itu, ketahanan baterai Oppo reno7 ini sudah tidak diragukan lagi. Berdasarkan pengujian Hp ini mampu bertahan selama 32 jam 54 menit untuk aktivitas panggilan suara, 16 jam 47 menit untuk browsing dan 21 jam 28 menit untuk menonton video.

BACA JUGA:17 HP Xiaomi RAM Besar Harga Murah di Tahun 2023, Cocok untuk Pelajar dan Pekerja

3. Oppo Reno7 Lite

Oppo jenis ini memiliki desain bodi yang ramping dan ringan sehingga sangat nyaman untuk digunakan. Bobot Hp ini hanya sebesar 173 gram dengan ketebalan 7,5 mm.

Kapasitas baterai yang dimiliki yaitu 4.500 mAh, dengan GSM Arena yang memberikan skor pengujian endurance rating sebesar 125 jam yang terbilang sangat awet. Sebagai fitur pengisian data yang cepat, Hp ini dibekali dengan daya 33 W yang diklaim dapat mengisi baterai dari 0-100% dalam waktu 63 menit.

Keunggulan lainnya yaitu layar yang mengusung panel AMOLED yang membantu baterai agar bisa bertahan lebih lama. Selain itu Oppo Reno7 Lite ini juga tahan terhadap percikan air yang unggul berkat sertifikasi IPX4.

3. Oppo Reno7 5G

Ponsel ini memiliki baterai berkapasitas 4.500 mAh yang punya performa ketahanan yang baik. Dengan menggunakan Dimensity 900 dengan performa lebih memadai untuk bermain game.

 

Bobot yang dimiliki Hp ini yaitu 173 gram, dengan keistimewaan terletak pada jenis chipset yang digunakan. Sehingga Oppo Reno7 5G ini sangat direkomendasikan untuk Anda.

BACA JUGA:Simak! 5 Rekomendasi HP Samsung RAM 8 GB Awet dan Berkualitas

4. OPPO Reno6 5G

Rekomendasi Hp Oppo paling awet tahun 2023 selanjutnya yaitu Oppo Reno6  5G dengan kapasitas baterai 4300 mAh. Memiliki ketebalan 7,6 mm dan bobot 182 gram membuat Hp ini memiliki bentuk yang proporsional.

Skor ketahanan Oppo Reno6 5G ini cukup awet hingga mencapai 109 jam. Berdasarkan pengujian yang dilakukan oleh GSM Arena, Hp ini dapat menyala selama 24 jam lebih 40 menit ketika dipakai untuk menelpon dan 14 jam 54 menit ketika digunakan untuk internetan.

5. Oppo Find X6 Pro

Oppo Find X6 Pro ini memiliki ketahanan baterai yang cukup baik dengan baterai 5000 mAh berjenis Li-Po. Selain itu Hp ini juga menawarkan fitur pengisian daya yang cukup cepat yaitu 100 W. Sehingga mampu mengisi daya hingga penuh dalam waktu 30 menit saja.

Keunggulan lain yang dimiliki Oppo Find ini yaitu terdapat fitur wireless charging 50W dan reverse wireless charging 10 W. berdasarkan pengujian oleh GSM Arena, Hp ini mempu mendapatkan skor 114 jam untuk endurance rating-nya.

Ditambah lagi dengan memiliki tiga kamera di bagian belakangnya yaitu kamera utama, periskop telefoto, dan ultrawide. Kamera tersebut memiliki resolusi yang sama yaitu 50 MP dengan dukungan multi-directional/PDAF.

BACA JUGA:10 Rekomendasi HP Xiaomi 2 Jutaan Terbaik di Tahun 2023, Cocok Buat Kamu yang Low Budged

Itulah beberapa rekomendasi terkait Hp Oppo paling awet di tahun 2023. Selamat membeli. (*)

Kategori :