DISWAY JOGJA - Berikut daftar merk AC portable terbaik yang direkomendasikan untuk Anda. Produk ini mungkin bisa menjadi referensi, sehingga Anda lebih mudah memilih produk terbaik sebelum membeli.
1. Tori Air Cooler THC-030
Harga: Rp900.000 – Rp1,1 juta
Tori Air Cooler THC-030 menjadi merk AC portable terbaik dengan harga yang murah dan terjangkau. Ukurannya sedang, sehingga tidak memakan tempat pada ruanganmu yang sempit.
Tiupan angin yang dihasilkan cukup kuat, tanpa menimbulkan suara bising dari mesin.
Untuk penggunan AC portable ini, Anda bisa mengaturnya dengan fitur timer antara 1 sampai 7 jam.
Sedangkan untuk mengatur fitur-fitur lainnya seperti mode hembusan angin dan lain-lain, Anda bisa menggunakan remote control.
2. Denpoo AR 1208
Harga: Rp 900.000 – Rp1 jutaan
Selain Tori, merk AC portable terbaik produk Denpoo juga memiliki kisaran harga yang sama.
Dengan kapasitas wadah air pendingin hingga 6,5 liter, hasil tiupan angin bisa terasa sejuk maksimal mendinginkan suhu ruangan didalam rumah.
Arah angin, kecepatan angin, serta mode tiupan angin bisa Anda atur sesuai keinginan. Pengaturan ini mudah dilakukan dengan remote control.
Bagian filter atau penyaring udara bekerja dengan baik, dan yang paling penting mudah dibersihkan. Perawatan produk bisa dilakukan secara mudah, sehingga AC portable ini bisa awet digunakan.
Walaupun murah, desain produk ini cukup bagus dengan warna monokrom, hitam-putih yang elegan.
BACA JUGA:8 Rekomendasi AC Midea Terbaik Harga Mulai 2 Jutaan, Yuk Cek Spesifikasinya!