TEGAL, DISWAYJOGJA- Perkembangan dunia industri yang terus menggeliat seiring dengan berakhirnya pandemi membuat dunia industri berjalan normal kembali dan kebutuhan tenaga kerja meningkat. SMK Negeri 3 Tegal bekerja sama dengan PT PAMA Persada melaksanakan re k rut men tenaga kerja untuk memenuhi kebutuhan sebagai operator alat berat di bidang pertambangan.
BACA JUGA:Investor Jepang Lirik Peluang Investasi di Kota Tegal Sekitar 1800 peserta mengikuti seleksi tersebut yang dilaksanakan di Aula Bina Graha Teknika dan Perpustakaan Pustaka Gama SMK N 3 Tegal. ” Tidak hanya alumni SMK N 3 Tegal, tapi dari sekolah lain juga, karena kami menjadi BKK Centre pelaksana re k rutmen PT Pama di Tegal dan sekitarnya ,” kata Kepala SMK Negeri 3 Tegal Sri Indrawati melalui Ketua BKK SMK N 3 Tegal Ari Adiwijayanto. BACA JUGA:Tak Perlu Panggil Tukang Servis, Inilah 5 Cara Membersihkan AC yang Sudah Mulai Berulah, Gampang Banget! Tes yang dilalui para peserta meliputi pshychotest, interview konsultasi dan interview user dilaksanakan lebih kurang selama seminggu . N antinya para calon pegawai PT Pama tersebut akan mengikuti pelatihan di daerah Cileungsi Bogor serta diberangkatkan ke setiap sidenya di Kalimantan. BACA JUGA:6 Perbedaan antara Air Cooler dan Air Conditioner (AC) Yang Perlu Kalian Ketahui!” Kami senang PT Pama melaksanakan test re k rutmen di SMK N 3 Tegal, karena jarak yang tidak terlalu jauh dan fasilitas yang tersedia memudahkan kami dalam mengikuti tes ini dari awal sampai seles a i, ” kata Irfan , salah satu peserta tes. (*)