Simak! 5 Manfaat Kencur Yang Wajib Anda Ketahui, Dapat mengurangi Stress?

Senin 14-08-2023,09:41 WIB
Reporter : Bayu Trijaya Poetra Pratama
Editor : Bayu Trijaya Poetra Pratama

 

DISWAY JOGJA- Kencur adalah salah ramuan herbal sejak dahulu yang memiliki manfaat yang bagus untuk tubuh anda. Kencur merupakan tanaman herba yang memiliki aroma dan cita rasa unik. Tumbuhan dengan nama latin Kaempferia galanga ini banyak tumbuh di wilayah Asia Tenggara, seperti Indonesia, Kamboja, Thailand, dan Malaysia. Kencur masih tergolong sebagai kerabat dari kecombrang, temu ireng, dan jahe serta telah dikenal sejak lama sebagai tanaman obat tradisional.

Berbagai kandungan dari kencur itu pasti memiliki berbagai manfaat dan senyawa di dalamnya sehingga kencur memiliki nutrisi yang baik untuk tubuh.

BACA JUGA:Unik!! 6 Manfaat Susu Kambing Ettawa Bagi Tubuh, Kamu Wajib Mencobanya.

Berikut adalah nutrisi yang ada pada kencur Protein

Serat

Mineral, seperti kalium, fosfor, magnesium, zat besi, kalsium, selenium, dan zinc

Vitamin, termasuk vitamin C, vitamin B, vitamin K, dan folat

Selain itu, kencur juga mengandung minyak esensial dan senyawa yang bersifat antioksidan, antiradang, antibakteri, dan antinyeri.

 BACA JUGA:Jangan Takut Bila Kentutmu Bau Karna Makan Telur Asin! Ini 13 Manfaat yang Terkandung, Kamu Wajib Tau!

Berbagai manfaat kencur juga baik untuk kesehatan tubuh Daun dan rimpang kencur bisa digunakan untuk mengatasi ketombe dan nyeri seperti sakit kepala, sakit gigi, dan sakit perut.

 

Tak hanya sebagai obat herbal, kencur juga banyak dimanfaatkan sebagai bahan campuran dalam produk sampo, cuka, bedak, hingga aromaterapi.

Berikut manfaat yang anda dapatkan dari nutrisi yang anda dapatnya dari kencur ini antara lain:

1. Menurunkan Tekanan Darah

Kencur telah lama digunakan untuk mengobati tekanan darah tinggi atau hipertensi. Berbagai studi pun mendukung temuan ini karena kencur mengandung kalium, antioksidan, dan senyawa yang bersifat diuretik.

Kandungan di dalam kencur tersebut diketahui dapat menurunkan tekanan darah dan menjaganya tetap stabil. Kencur pun baik dikonsumsi untuk melancarkan sirkulasi darah. adanya kencur ini dapat memenderikan tekanan gula darah yang sangat baik untuk tubuh anda.

2. Membasmi bakteri penyebab penyakit

Ekstrak kencur diketahui mengandung minyak esensial yang bersifat antibakteri. Beberapa riset menunjukkan bahwa kandungan antibakteri pada kencur dapat membasmi kuman di kulit, gigi dan gusi, serta saluran pernapasan.

Manfaat kencur bahkan dipercaya dapat mematikan kuman Mycobacterium tuberculosis penyebab TBC. Akan tetapi, sejauh ini penelitian tersebut masih terbatas pada uji coba di laboratorium.Dengan anda mengkonsumsi kencur ini dapat memberikan   manaat yang sangat luar biasa bagi tubuh anda.

BACA JUGA:Terapkan 5 Tips Memulai Hidup Hemat, Gaya Hidup Hemat yang Mulai Banyak Diminati oleh Beberapa Orang

3. Menangkal radikal bebas

Kencur merupakan salah satu tumbuhan herba yang kaya akan kandungan antioksidan, yaitu flavonoid. Kandungan ini diketahui mampu menangkal kerusakan sel akibat paparan radikal bebas, misalnya dari asap rokok atau polusi.

Tak hanya baik untuk menjaga kesehatan tubuh, kandungan antioksidan flavonoid dalam kencur juga bermanfaat untuk meredakan peradangan dan mencegah kanker.

 

4. Membasmi Baketri Penyebab Penyakit

Ekstrak kencur diketahui mengandung minyak esensial yang bersifat antibakteri. Beberapa riset menunjukkan bahwa kandungan antibakteri pada kencur dapat membasmi kuman di kulit, gigi dan gusi, serta saluran pernapasan.

Manfaat kencur bahkan dipercaya dapat mematikan kuman Mycobacterium tuberculosis penyebab TBC. Akan tetapi, sejauh ini penelitian tersebut masih terbatas pada uji coba di laboratorium. Oleh karena itu, efektivitas dan tingkat keamanan kencur sebagai obat untuk mengobati penyakit infeksi masih perlu diteliti lebih lanjut. bakteri penyebab penyakit ini dapat diantisipasi oleh kencur. Kencur sangat cocok untuk anda jadikan rempah-rempah yang baik untuk tubuh.

5. Meredakan nyeri dan peradangan

Kencur mengandung zat yang bersifat antinyeri dan antiradang. Saat tubuh mengalami peradangan atau nyeri, Anda dapat menggunakan kencur untuk meringankannya. Manfaat kencur ini sudah terkenal sejak dahulu sehingga umum digunakan untuk meredakan nyeri akibat sakit kepala, sakit gigi, dan radang sendi. Kencur bisa diolah menjadi berbagai olahan seperti minuman rempah dan berbagai ramuan herbal lainya yang membuat tubuh anda lebih enak dan bergairah

Itulah 5 Manfaat yang kalian dapatkan ketika mengkonsumsi kencur dan baik untuk tubuh anda.***

 

Kategori :