DISWAY JOGJA – Kota Klaten adalah sebuah kawasan bekas kota administratif yang menjadi pusat pemerintahan dan ibu kota dari Kabupaten Klaten yang berada di Provinsi Jawa Tengah, Indonesia. Klaten juga terkenal akan kulinernya. Kuliner Klaten tidak bisa dianggap remeh. Racikan bumbu warisan turun temurun terbukti mampu memikat para pemburu kuliner.
Contoh paling mudah adalah oplosan teh nasgitel yang menjadi kuliner khas Klaten. Teh ini menjadi cikal bakal moncernya wedangan atau angkringan.
Pemilik wedangan atau angkringan dengan sajian teh paling mantab rata-rata berasal dari Klaten tepatnya Cawas dan Bayat. Itu baru teh belum lainnya.
Berikut kuliner khas klaten yang wajib untuk kalian coba saat berkunjung ke klaten:
1. Nasi Tumpang Lethok
Kalian pecinta sayuran tidak salah jika mampir di Jalan Mayor Kusmanto dan daerah Perlimaan Bramen, Klaten. Ada rumah makan Nasi Tumpang Lethok!
Apa itu tumpang lethok?
Menu sarapan kuliner khas Klaten yang satu ini terdiri dari nasi kudapan daun pepaya, bayam, daun jeruk, telur rebus, daun nangka muda, krecek, dan parutan kelapa.
Kudapan ini kemudian disiram dengan sambal tumpang yang berbahan santan, cabai, serta campuran tempe bosok atau tempe yang sudah membusuk.
Harganya yang terbilang murah meriah alias harga kaki lima. Namun untuk kenikmatan menu yang satu ini bisa sebanding dengan kenikmatan menu makanan kelas bintang lima.
2. Sate Kambing Tali Roso
Tusuk satenya panjang dengan potongan daging kambing yang besar. Itulah ciri khas dari salah satu kuliner Klaten di rumah makan Sate Kambil Taliroso Pak Tri.
Mungkin karena tusuk satenya panjang seperti tali, rumah makan itu diberi nama Taliroso yang berarti tali citarasa sate yang panjang kenikmatannya.
Keberadaan rumah makan ini sempat viral karena keunikan dan bentuk satenya. Lokasi rumah makan di Jalan Raya Sel, Dusun II, Gadungan, Wedi, Klaten.
3. Sop Ayam Pecok