Jasad Eril Akhirnya Ditemukan Dekat Bendungan

Kamis 09-06-2022,21:24 WIB
Editor : Wawan Setiawan

JAKARTA (disway Jogja) - Emmeril Kahn Mumtadzm, putra Ridwan Kamil, yang tenggelam di Sungai Aare, jasadnya akhirnya ditemukan.

Jasad Eril ditemukan di bendungan Engehalde yang lokasinya ada di Bern, Swiss pada Rabu 8 Juni 2022 sekira pukul 06.50 waktu setempat. 

 
Penemuan jasad Eril ini berkat kerja dan upaya dari pihak kepolisian Bern yang melakukan pencarian tanpa adanya batas waktu. 

"Pada hari Rabu, 8 Juni 2022, sewaktu-waktu sebelum 06:50, polisi wilayah Bern dilaporkan bahwa seorang pria tak bernyawa tergeletak di udara di bendungan Engehalde di Bern," tulis laporan dari Kantor Kejaksaan Negeri Bern-Mittelland seperti dikutip dari disway.id.

  Tim melakukan pencarian Eril dengan berbagai metode, hal ini dikarenakan kondisi sungai yang sangat dinamis.

Meditasi yang dilakukan mulai dari patroli di darat, patroli di air dengan perahu, penggunaan drone pengintai, dan penggunaan alat peneropong kondisi di bawah air serta penugasan penyelamatan (divers). 

  Pencarian yang dilakukan sejauh ini dengan melakukan penyisiran sepanjang 30 kilometer dari titik Eril hingga ke danau Wooden. 

AJUKAN CUTI

  Terkait dengan kabar ditemukannya Eril, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil telah mengajukan cuti selama 11 hari mulai dari tanggal 9 sampai 19 Juni 2022.

Surat cutinya juga telah diterima oleh Kemendagri dan Kang Emil juga di kabarkan telah terbang menuju Bern.

Padahal sehari sebelumnya, Ridwan Kamil telah melaporkan diri bahwa akan berangkat dan menunaikan ibadah haji tahun 1443 Hijriah atau tahun 2022. (Aditya)

Tags : #tenggelam di sungai aare swiss #jazad eril ditemukan #anak ridwan kamil
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Terkini