Berlangsung hingga 1 Agustus, 38 Calon Paskibraka Kota Jogja Mulai Berlatih

Berlangsung hingga 1 Agustus, 38 Calon Paskibraka Kota Jogja Mulai Berlatih

Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Yogyakarta tahun 2025, mulai menjalani pelatihan yang berlangsung sekitar 19 hari di Kompleks Balai Kota Yogyakarta, Senin (14/7/2025). --Dok. Pemkot YK

YOGYAKARTA, diswayjogja.id - Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Yogyakarta tahun 2025, mulai menjalani pelatihan yang berlangsung sekitar 19 hari di Kompleks Balai Kota Yogyakarta, Senin (14/7/2025). 

Sebanyak 38 calon Paskibraka itu terdiri dari 19 putra dan 19 putri, di mana  pelatih calon Paskibraka dari TNI, Polri dan DPPI Kota Yogyakarta.

Dalam pelaksanaan pelatihan paskibraka itu, Pemkot Yogyakarta melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) bekerja sama dengan TNI/POLRI dan Duta Pancasila Paskibraka Indonesia (DPPI).

Kepala Bidang Kesatuan Bangsa Kesbangpol Kota Yogyakarta, Bernadus Bayu Laksmono, menjelaskan pelatihan calon Paskibraka Kota Yogyakarta tahun 2025 resmi dimulai 14 Juli sampai 1 Agustus 2025.

BACA JUGA : Naura Aullia Putri Darmawan, Calon Paskibraka Nasional Berprestasi dari Yogyakarta

BACA JUGA : Jaga Stamina dan Perubahan Cuaca di IKN, Calon Paskibraka Disuntik Vitamin

"Pelatihan terkait perpang (peraturan panglima TNI) tentang peraturan baris berbaris, kedisiplinan, kepribadian, wawasan kebangsaan dan secara mental. Kami juga sudah memberikan pembekalan. Kami harap semua bisa melaksanakan pelatihan dengan baik,” ujarnya. 

Usai pelatihan, para calon Paskibraka Kota Yogyakarta 2025 akan menjalani masa karantina di Asrama Desa Bahagia pada 5-19 Agustus 2025. 

Bayu mengingatkan kepada calon Paskibraka Kota Yogyakarta untuk menyiapkan diri, fisik mental dan psikisnya agar bisa melaksanakan pelatihan dan berjalan dengan baik.

Sekretaris Daerah Pemkot Yogyakarta, Aman Yuriadijaya, mengatakan para calon paskibraka yang hadir mengikuti pelatihan adalah siswa-siswa yang terpilih. Oleh karena itu pihaknya mengingatkan para peserta untuk memanfaatkan dan melaksanakan pelatihan dengan baik.

BACA JUGA : Prestasi Yogyakarta Gemilang Diberikan Waktu Upacara Sumpah Pemuda

BACA JUGA : Upacara Hari Santri 2024, Kakanwil Kemenag DIY Ajak Para Santri Lebih Percaya Diri

“Manfaatkan posisi sebagai siswa yang terpilih sebagai calon Paskibraka Kota Yogyakarta tahun 2025 dengan semangat yang kuat dan kebanggaan yang meluap, sehingga harapannya kegiatan yang akan dilakukan dapat dijalani dengan baik,” kata Aman. 

Menurutnya kegiatan pelatihan calon paskibraka itu akan berjalan baik  manakala semangat persatuan, kesatuan dan kekompakan dimiliki semua peserta. 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: